Ada dua bahan utama di dunia pembuatan kue atau roti, yaitu baking powder dan baking soda. Tapi jika ditelisik lebih jauh, terdapat perbedaan antara kedua komponen ini. Apa saja?
Sering kali kedua komponen ini dianggap sama oleh orang awam. Tetapi walaupun keduanya menjadi bahan yang digunakan untuk pembuatan kue, namun terdapat perbedaan.
Berbagai hal yang tidak sama ini bisa dilihat dari berbagai sudut. Mulai dari fungsi, kegunaan sampai kandungan bahan dan cara kerjanya.
Berikut beberapa perbedaan dari kedua bahan ini dilansir oleh Healthline dan dikutip oleh merdeka.com.
Perbedaan Baking Powder dan Baking Soda dari Kegunaan atau Fungsi
Perbedaan dari kedua bahan ini dapat dilihat dari bagaimana cara menggunakan dan fungsi. Baking soda merupakan bahan pengembang untuk diaplikasikan ke dalam aneka resep yang terdapat bahan asam. Misalnya saja buttermilk, tartar cream, dan orange juice.
Sementara itu baking powder merupakan bahan ke dalam resep yang tidak mengandung unsur asam. Hal ini dikarenakan baking powder sudah memiliki kandungan asam sendiri sebagai penghasil karbon dioksida.
Namun perlu diperhatikan, keduanya tidak bisa serta merta dipisahkan begitu saja. Karena ada beberapa resep yang memang membutuhkan kedua unsur ini.
Bisa saja digunakan berbarengan ketika ada sebuah resep yang membutuhkan keseimbangan antara kandungan asam dan basa. Jadi untuk mendapatkan sajian kue yang enak, terkadang diperlukan campuran yang tepat antara kedua komponen ini.
Baca juga: 5 Bahan Dasar untuk Membuat Roti dan Kue
Dilihat dari Kandungan dan Cara Kerja
Perbedaan lain bisa diperhatikan dari kandungan bahan dan cara kerja.
Baking soda merupakan bahan baku dengan ragi. Seringkali digunakan untuk berbagai makanan panggangan seperti kue, muffin atau biskuit. Bahan baku yang disebut juga dengan natrium bikarbonat ini adalah bubuk kristal dengan sifat basa secara alami.
Baking soda akan aktif apabila dikombinasikan dengan unsur asam. Apabila terjadi kontak, maka akan aktif dan pada akhirnya menghasilkan karbon dioksida. Hasil dari reaksi ini adalah adonan makanan akan menjadi mengembang dan ringan.
Sementara itu, baking powder merupakan bahan ragi yang lengkap dengan kandungan basa sekaligus asam. Sejalan dengan baking soda yang akan bereaksi dengan air dan asam, baking powder akan melepaskan karbon dioksida apabila tercampur dengan cairan.
Namun baking powder memiliki dua tahap reaksi. Pada tahap awal akan timbul reaksi ketika digabungkan bersama cairan pada suhu kamar, lalu berikutnya reaksi setelah campuran itu dipanaskan.
Tahapan reaksi ini seringkali dimanfaatkan oleh perajin kue atau roti karena pengembangan ragi akan terjadi berkelanjutan, tidak sekaligus.
Semoga penjelasan singkat ini bisa membuat Anda mengetahui perbedaan mendasar antara baking powder dan baking soda. Intinya, kedua bahan ini sangat penting dan bisa digunakan sendiri ataupun dikombinasikan sesuai resep yang ada.
Baca juga: Mengenal 5 Jenis Tepung Bahan Roti dan Kue