Mengenal 5 Jenis Tepung Bahan Roti dan Kue

tepung bahan roti dan kue

Di dunia roti dan kue, tepung adalah bahan utama. Tetapi bagi orang awam mungkin cukup kesulitan membedakan berbagai jenis tepung yang berbeda. Ulasan ini akan membahas apa saja jenis tepung bahan roti dan kue yang sering digunakan. 

Sebagaimana dikutip dari kompas.com, di bawah ini terdapat 5 jenis tepung bahan roti dan kue yang banyak tersedia di pasaran. 

1.Tepung Bahan Roti dan Kue Protein Rendah

Jika Anda senang membuat kue-kue kering, maka tepung protein rendah adalah bahan yang perlu Anda simpan di rak dapur Anda. 

Mengapa tepung jenis ini disebut sebagai tepung protein rendah? Sebab tepung jenis ini memang memiliki kadar protein yang paling rendah dibanding jenis terigu lain. 

Salah satu ciri khas lain dari tepung berprotein rendah ini adalah di dalamnya memiliki kadar gluten yang rendah. Kadarnya berkisar 7-8 %. 

2. Tepung Terigu Berprotein Sedang

Tepung berikutnya adalah tepung protein sedang. Tepung jenis ini sering disebut pula sebagai tepung serba guna yang dapat digunakan untuk berbagai macam olahan. 

Salah satu jenis makanan yang sering menggunakan tepung ini adalah makanan yang menggunakan cara dibakar saat mengolahnya. 

Dibandingkan tepung bahan roti dan kue yang berprotein rendah, tepung protein sedang ini memiliki kadar protein sebesar 10 % sampai dengan 10,5 %. 

Tepung protein sedang sering digunakan untuk membuat kue gulung, pizza, sampai dengan berbagai jenis pancake 

3. Tepung Bahan Roti dan Kue Protein Tinggi

Kadar protein yang tinggi mencapai 12 % adalah ciri khas tepung ini. 

Tepung protein tinggi cenderung menghasilkan gluten yang paling tinggi dibandingkan jenis tepung lainnya. Kadar tingginya ini dapat mempermudah pembuatan adonan. 

Adonan dapat menjadi lebih mudah mengembang dengan volume yang padat. Tepung protein tinggi ini cocok digunakan untuk membuat berbagai jenis roti. 

4. Tepung yang Berasal dari Gandum Utuh

Perbedaan utama dari tepung gandum utuh dengan tepung lainnya terletak pada bahan baku yang akan diolah. Jika tepung lain hanya menggunakan daging gandumnya saja, maka tepung dari gandum utuh menggunakan gandum secara utuh. 

Keunggulan dari tepung jenis ini adalah bukan saja mengandung gluten. Di dalamnya terdapat pula serat dan nutrisi yang memiliki kadar lebih tinggi dibandingkan tepung lain. 

Tepung dari gandum utuh ini sangat cocok bagi Anda yang ingin mengkonsumsi roti atau makanan yang lebih sehat. 

5. Tepung Gluten-Free 

Tepung berikutnya adalah tepung gluten-free atau tepung bebas gluten. Gluten adalah protein ada di dalam biji-bijian termasuk pada gandum. Akan tetapi ada beberapa orang yang tidak dapat mengkonsumsi gluten. 

Tepung tanpa gluten dapat menjadi pilihan mereka yang tidak mampu memakan roti atau kue dengan bahan gandum. 

Beberapa alternatif tepung yang tersedia antara lain adalah tepung kentang, tepung beras, tepung almond, tepung tapioka atau tepung kelapa. 

Ada berbagai jenis tepung yang dapat Anda pilih. Mulai dari tepung protein rendah, sedang, tinggi, gandum utuh sampai bebas gluten. 

Pilihlah jenis tepung bahan roti dan kue yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.

Baca juga:

5 Kombinasi Roti dan Madu Praktis yang Menggoda Selera

Roti Djoen, Toko Roti Tertua di Yogyakarta

Kisah Toko Roti Go, Toko Roti yang Telah Berusia 124 Tahun

Jangan Salah Pilih! Tips Memilih Peralatan Pembuat Roti Terbaik

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments