Perajin Roti Berupaya Menyikapi Kenaikan Harga Telur

Perajin roti mengalami tantangan usaha dari naiknya harga sebuah bahan baku penting untuk proses produksi.

Telur merupakan bahan baku utama untuk membuat roti, kue dan aneka makanan lainnya. Tentunya apabila komponen utama ini mengalami kenaikan harga, yang terdampak paling besar salah satunya adalah perajin roti.

Sebagaimana dilansir dari iNewsJateng.id, harga telur ayam yang terus membumbung tinggi berdampak pada pihak produsen makanan. Terutama para perajin roti di Kabupaten Banjarnegara. Bukan tidak mungkin hal yang sama juga menimpa produsen dari daerah lain.

Kenaikan harga telur yang dirasa berat oleh perajin roti dikarenakan telah menembus Rp28.000 per kg. Apabila ini terus berlanjut maka pengeluaran hanya sekedar untuk bahan baku saja sangat membengkak.

perajin roti

Sementara itu proses produksi masih panjang. Mulai dari pengolahan, distribusi, sampai ke tangan konsumen. Tentunya kenaikan harga akan berdampak pada rantai produksi dan pasokan.

“Sehari kami membutuhkan 30 kg telur. Untuk satu adonan perlu 8-12 butir telur. Sementara harga telur yang mahal ini membuat kami memutuskan untuk mengurangi keuntungan dibandingkan menaikkan harga atau mengecilkan ukuran roti,” ujar Suprihati, salah satu perajin roti di Banjarnegara, sebagaimana dilansir dari iNewsJateng.id pada Rabu (1/6/2022).

Apabila kenaikan harga ini terus terjadi, perajin roti khawatir akan tingginya biaya produksi dan terancam merugi. Karena itu saat ini mereka lebih memilih untuk mengurangi volume produksi harian, dan lebih memfokuskan diri untuk memenuhi order pesanan.

Sementara itu harga telur yang ada di pasar tradisional wilayah Banjarnegara antara Rp28.000 – Rp 30.000 per kg. Diduga, kenaikan ini terjadi karena kenaikan harga pakan ternak.

Melihat fenomena di Kabupaten Banjarnegara ini, sebaiknya tidak membuat Anda, para perajin roti untuk patah semangat. Sebab selalu ada jalan keluar dari setiap tantangan dan situasi sulit.

Saat ini juga, tentu pemerintah terus berupaya agar harga telur dan bahan baku lainnya tetap terkendali. Meskipun terjadi pula tantangan dari situasi internasional saat ini yang membuat beberapa komponen makanan utama mengalami kenaikan harga.

Baca juga: Harga Roti Terancam Naik di Tengah Konflik Rusia dan Ukraina

Namun apapun kondisinya, selama Anda menggali kreativitas dan inovasi, niscaya bisnis roti milik Anda akan selalu berkembang.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments