Tips Membuat Roti yang Lebih Sehat

roti lebih sehat
Roti whole wheat. Foto: Wikipedia.

Apakah Anda aktif atau hobi membuat aneka produk baking? Jika ya, maka Anda perlu menyimak bagaimana caranya membuat roti yang lebih sehat.

Roti, kue, dan pastry adalah berbagai produk baking yang semakin populer. Selain rasanya enak, ukurannya lebih praktis sehingga mudah dibawa kemana saja. Siapa saja juga bisa membuat aneka kudapan versinya sendiri. Akan tetapi di tengah kemudahan itu Anda tetap perlu memperhatikan faktor kesehatan terutama bagi mereka yang mengkonsumsi roti buatan Anda.

Tidak pernah ada ruginya untuk memperhatikan segi kesehatan. Selain melindungi Anda, keluarga sampai konsumen, produk Anda akan dipandang lebih aman dan sehat untuk dikonsumsi. Bahkan Anda bisa jadikan perhatian pada kesehatan ini menjadi fitur unggulan produk baking Anda. Maka dari itu yuk buat roti yang lebih sehat dengan memperhatikan aneka tips dari HealthShots berikut ini!

1. Menggunakan Buah-Buahan Mampu Menjadikan Roti yang Lebih Sehat

roti lebih sehat
Ilustrasi aneka buah dan olahan selai dari buah-buahan. Foto: Maxpixel.net.

Buah seringkali menjadi salah satu bahan baku yang paling cocok dijadikan makanan penutup. Selain rasanya enak, juga mampu memberikan sensasi manis alami. Menurut seorang ahli diet bernama Avni Kaul, ia menyarankan untuk mengganti gula halus sampai setengahnya dengan buah-buahan.

Buah memiliki gula alami yang sangat mudah digunakan untuk menambah rasa manis ke berbagai produk baking. Selain itu aneka hasil dari tanaman ini juga menambah kandungan gizi dan serat seperti vitamin C ke dalam roti, kue dan pastry Anda. Diantara yang paling banyak digunakan ke dalam kreasi baking antara lain apel dan pisang.

2. Mengganti Gula

Ilustrasi saus apel. Foto: Flickr.com.

Ganti gula yang biasa Anda gunakan untuk membuat roti yang lebih sehat dengan saus apel. Anda juga bisa mengganti gula dengan apel parut. Sertakan pula kulitnya agar nutrisi yang didapatkan semakin banyak.

Anda juga bisa menggunakan pisang untuk memberikan rasa manis pada berbagai varian kue, roti, dan produk baking yang Anda buat. Salah satunya Anda bisa menggunakan mashed banana dengan rasio 1:1 untuk memberikan cita rasa ke dalam kreasi kudapan Anda.

3. Roti Lebih Sehat dengan Menggunakan Yoghurt Yunani

roti lebih sehat
Ilustrasi Greek Yogurt. Foto: Flickr.com.

Yoghurt Yunani atau Greek Yoghurt adalah pilihan yang lebih sehat untuk menggantikan mentega atau minyak. Di luar negeri, bahan yang satu ini sudah dikenal dengan rasa enak sekaligus manfaat baik bagi kesehatan.

Karena itu Anda sebaiknya menggunakan Yoghurt Yunani untuk mengganti mentega dan minyak karena lebih sehat dan memiliki kandungan protein tinggi. Selain itu kandungan vitamin D di dalamnya juga sangat baik.

Dilansir dari Siloam Hospitals, Vitamin D memiliki banyak manfaat kesehatan, diantaranya baik untuk kesehatan gigi dan tulang. Vitamin ini juga sangat baik untuk penyerapan kalsium di dalam tubuh. Dengan mengkonsumsi vitamin D rutin maka Anda dapat mencegah kerapuhan tulang saat usia semakin bertambah.

4. Gunakan Whole Wheat Daripada Tepung Putih

roti lebih sehat
Roti whole wheat. Foto: Wikipedia.

Agar Anda bisa menghasilkan roti yang lebih sehat, lebih baik Anda menggunakan whole wheat atau gandum utuh daripada tepung putih. Banyak bakers dunia yang menggunakan gandum utuh untuk membuat produk baking berkualitas dan sehat.

Jika Anda menggunakan whole wheat ke dalam menu dessert, maka Anda akan mendapatkan serat, vitamin B, potasium dan zat besi lebih banyak ke dalam tubuh. Cobalah untuk mulai mengganti tepung putih sampai setengahnya dari resep baking Anda untuk menjaga rasa dan tekstur roti yang selain sehat juga tetap enak.

5. Gunakan Dark Chocolate

Ilustrasi dark chocolate. Foto: Pxhere.com.

Makanan penutup tidak akan lengkap tanpa coklat, bagaikan sayur tanpa garam. Rasanya semua pecinta coklat akan setuju jika makanan penutup harus menggunakan coklat. Tetapi bagaimana dengan resiko kesehatannya?

Para ahli mengatakan jika Anda senang dengan rasa dan warna coklat pada makanan, maka lebih baik gunakan dark chocolate. Menggunakan dark chocolate adalah pilihan yang lebih sehat dibandingkan coklat milk-based. Bukan saja cita rasa kreasi baking Anda tetap kaya, juga lebih sehat dengan kandungan gula lebih sedikit.

Apabila Anda ingin lebih sehat lagi, gunakanlah sedikitnya 70% kandungan cocoa padat. Dark chocolate juga memiliki kandungan flavonoid yang merupakan sejenis antioksidan.

Itulah beberapa tips sederhana untuk membuat roti yang lebih sehat, juga aneka kue dan berbagai kreasi baking Anda. Dengan menggunakan aneka bahan yang bersahabat bagi kesehatan tubuh, produk Anda akan dinilai lebih aman untuk dikonsumsi dibandingkan pesaing Anda.

Jadi, siap membuat aneka kreasi baking yang lebih sehat?

Baca juga: Simak Tips Mengatasi Masalah Baking dari Pemenang ‘Great British Baking Show’ Yuk!

 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments