Meat Slicer, Lebih dari Sekedar Alat Memotong Daging

Jika Anda mengira meat slicer atau pemotong daging hanya bisa untuk memotong atau mengolah daging, maka Anda perlu berpikir ulang. Karena mulai dari memotong atau mengupas roti, buah-buahan, sayuran, keju dan bahan baku lainnya dapat dilakukan dengan baik oleh alat ini. 

Selain itu, alat pemotong ini juga bisa membantu Anda untuk menentukan porsi bahan baku yang diperlukan dengan efektif. Sehingga pada akhirnya akan menghemat anggaran dan biaya. 

Fungsi utama meat slicer adalah untuk memotong bahan makanan ke dalam porsi yang sesuai kebutuhan. Baik untuk dimakan langsung atau untuk diolah kembali. Pengguna dapat menentukan tingkat ketebalan potongan sesuai dengan yang dibutuhkan. 

Kebanyakan rumah tangga atau industri makanan seperti roti, sandwich, dan lain sebagainya menggunakan pemotong daging serbaguna untuk persiapan bahan baku. Seperti memotong sayuran, buah-buahan, keju, bahkan mengolah keripik! 

Baca juga: Peralatan untuk Membuat Kue Kering yang Perlu Anda Miliki

Berbagai Jenis Meat Slicer

meat slicer
Alat pengiris daging. Foto: Guataka.com

Secara umum ada beberapa jenis alat pemotong daging yang tersedia untuk industri rumahan atau penggunaan umum. Yaitu pemotong manual, semi otomatis dan full automatic. Persamaan dari ketiga jenis ini adalah sama-sama menggunakan pisau berputar (rotating blade). Pemotong memiliki bentuk kompak yang mudah dipindahkan sehingga praktis dibawa atau diletakkan di mana saja. 

Cara untuk memasukkan bahan makanan yang akan dipotong ada beberapa cara. Pada alat slicer manual, dibutuhkan satu orang staf untuk memasukkan bahan baku yang akan diiris. Sementara pada itu pada pengiris daging otomatis, menggunakan motor atau mesin untuk memindahkan wadah atau tempat bahan makanan ke pemotong. 

Pengiris daging manual cocok digunakan untuk mengolah bahan baku dengan volume yang lebih ringan. Meat slicer semi-otomatis menggunakan motor tambahan untuk menggerakkan wadah atau carriage dari belakang ke depan dan sebaliknya. 

Sementara itu slicer dengan konsep full automatic biasanya digunakan untuk kebutuhan dalam volume yang lebih tinggi. Pengguna fully automatic meat slicer dapat mengatur aktivitas pengirisan mulai dari 20 hingga 60 stroke per menitnya. 

Baca juga: Yuk Berkenalan Lebih Jauh dengan Deep Fryer

Mana yang Harus Saya Pilih?

meat slicer
Alat pengiris daging berkualitas. Foto: Guataka.com

Dari beberapa jenis alat pengiris atau pemotong daging yang ada, maka ada beberapa hal yang bisa Anda perhatikan. Terutama apabila Anda bergerak di bisnis kuliner, maka kehadiran meat slicer menjadi sangat penting. 

Berikut beberapa hal yang dapat Anda perhatikan saat memilih slicer terbaik: 

  • Multiguna. Meat slicer yang baik mampu mengiris atau memotong bukan hanya daging. Namun juga roti, sayur, dan berbagai bahan lainnya. Dengan begitu Anda tidak akan kerepotan memenuhi pesanan yang datang. Berbagai resep dan olahan mulai dari sandwich, roti, bahkan keripik mampu ditangani oleh alat pengiris terpercaya.
  • Sistem Full Automatic. Anda membutuhkan kepraktisan dan teknologi yang tepat guna agar Anda mampu mengirimkan serta membuat produk berkualitas kepada pelanggan. Oleh karena itu Anda bisa memilih fully automatic meat slicer sebagai rekan sejati Anda dalam mengolah bahan. Dengan kelengkapan ini, waktu dan tenaga yang Anda butuhkan saat proses membuat menu makanan akan terbantu secara signifikan. 
  • Terbuat dari Baja Anti Karat. Satu hal yang tidak Anda inginkan terjadi dari peralatan pengolahan makanan adalah terjadinya karat. Apabila itu terjadi bukan saja Anda akan rugi biaya perawatan atau penggantian, namun juga kredibilitas Anda sebagai pemilik bisnis kuliner dapat terganggu. Selalu pilih meat slicer dari bahan stainless steel demi menjaga kualitas mutu makanan tetap baik dalam jangka waktu lama. 
  • Desain yang baik. Meat slicer berkualitas memiliki desain yang baik. Bukan saja dari segi estetika namun juga keamanannya. Apabila rancangannya buruk, maka keamanan staf yang mengoperasikannya dapat terancam. Apalagi terdapat komponen benda tajam pada alat ini. Sebuah alat pengiris yang baik harus memenuhi kriteria desain yang selain aman, juga nyaman dan indah. 
  • Mudah dioperasikan. Kehadiran mesin sejatinya adalah demi membantu kegiatan Anda. Karena itu sebuah alat pemotong harus memenuhi unsur ini. Mulai dari memasukkan bahan yang akan dipotong, mengatur ukuran potongan dengan praktis, sampai menekan satu tombol semuanya dapat dilakukan hanya dalam hitungan menit. Pengoperasian yang mudah akan menghemat waktu, meningkatkan produktivitas, dan pada akhirnya keuntungan Anda akan berlipat ganda. 
meat slicer
Alat pengiris daging otomatis. Foto: Guataka.com

Itulah beberapa informasi tentang meat slicer. Alat ini bukan saja berguna untuk memotong daging, juga dapat digunakan untuk mengiris roti dan aneka bahan makanan lain. Sangat cocok untuk Anda yang bergerak di bidang bisnis kuliner. 

Pilihlah alat pemotong dengan kualitas baik yang dilengkapi oleh sistem full automatic dan terbuat dari stainless steel demi penggunaan jangka panjang. 

Jadi, sudah siap memilih meat slicer untuk dapur bisnis Anda?  

 

5 1 vote
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments