Tahukah Anda jika rice cooker juga bisa digunakan untuk memasak makanan selain nasi? Selain hemat gas dan minyak, alat ini juga murah dan mudah didapat. Perkakas ini juga bisa digunakan oleh siapa saja. Yuk simak tips ringan seputar makanan pada artikel kali ini!
Sebuah alat dapur otomatis yang digunakan untuk merebus atau mengukus nasi dinamakan rice cooker. Di dalamnya terdapat elemen pemanas, wadah untuk menaruh bahan makanan dan pengatur suhu. Di pasaran Anda bisa menemukan perangkat ini mulai dari jenis yang paling sederhana sampai dengan kompleks lengkap dengan sensor-sensornya.
Pada awalnya, rice cooker diciptakan di Jepang pada awal tahun 1920an. Sampai kemudian terus berkembang sampai saat ini dan menjadi salah satu perkakas dapur standar bagi semua orang.
Pilihan Alternatif Makanan Selain Nasi
Nasi memang menjadi makanan pokok masyarakat Indonesia. Mirip seperti di berbagai negara Asia lainnya, bahan makanan berwarna putih ini sangat populer sampai ke seantero daerah. Akan tetapi seiring dengan semakin banyaknya pilihan, banyak orang yang juga ingin memakan makanan selain nasi.
Perubahan ini terjadi karena berbagai alasan. Mulai dari bosan sampai dengan pilihan gaya hidup ataupun alasan kepraktisan. Misalnya saja karena nasi diyakini banyak mengandung gula, kini semakin banyak orang yang ingin beralih ke makanan lain.
Dilansir dari Slurrp.com, berikut beberapa alternatif makanan selain nasi yang bisa Anda olah menggunakan rice cooker.
1. Biji-Bijian
Biji-bijian adalah bahan makanan yang dapat Anda pilih sebagai pengganti nasi. Tentu saja jenis yang paling populer adalah biji gandum. Jenis makanan ini diyakini merupakan sumber karbohidrat kompleks dan lebih sehat sehingga bagus untuk mereka yang sedang diet.
Selain itu ada pula berbagai jenis biji-bijian lain seperti bulgur, millet atau quinoa. Mungkin Anda punya referensi lain seputar jenis biji-bijian untuk dikonsumsi? Silahkan berkomentar!
Memasak aneka biji-bijian sehat menggunakan rice cooker sangatlah mudah, segampang Anda menekan satu buah tombol saja. Intinya sama seperti memasak nasi, Anda bisa melakukan hal lain sambil menunggu matang.
Memangnya apa untungnya memasak biji-bijian? Ambil contoh gandum. Gandum utuh atau whole grain mengandung karbohidrat kompleks dan nutrisi yang sangat penting bagi tubuh. Ditambah lagi bahan makanan ini kaya akan serat yang tentunya bermanfaat bagi Anda untuk mengecilkan lingkar pinggang! Anda juga cepat kenyang dan lambat lapar.
Baca juga: Tips Membuat Roti yang Lebih Sehat
2. Oatmeal
Mungkin Anda ingin menganut diet OCD yang menekankan untuk menghindari sarapan. Tetapi bagaimana jika perut Anda selalu perih ketika pagi hari padahal Anda ingin diet? Solusinya memang harus sarapan sih. Hmm.. tapi kan Anda ingin diet, bagaimana pemecahannya?
Pilihan terbaik adalah dengan menyantap oatmeal sebagai menu sarapan. Anda dapat dengan mudah mengolah oatmeal menggunakan rice cooker. Oatmeal adalah pilihan makanan selain nasi yang sangat aman untuk Anda santap di pagi hari.
Anda tidak perlu merasa ‘berdosa’ setelah sarapan. Hal ini disebabkan oatmeal mampu meningkatkan fungsi pencernaan, menurunkan tekanan darah, dan menekan peluang untuk terkena serangan jantung.
Baca juga: Sandwich Plant Based untuk Gaya Hidup Sehat
3. Telur Rebus
Sumber protein terbaik yang bisa Anda dapatkan dari hewan adalah telur. Supaya gizi dan manfaat telur tetap maksimal maka sebaiknya Anda rebus. Tentu saja Anda dapat merebus hasil dari hewan unggas ternak ini menggunakan rice cooker!
Anda cukup memasukkan air, masukkan telur, kemudian tinggalkan saja! Begitu penyetel suhu sudah mencapai titik matang, Anda cukup angkat kemudian kupas telur rebus yang sudah siap disantap.
Makanan sederhana ini selain enak dan mengenyangkan juga mampu bertahan lama. Sebutir telur yang sudah direbus hingga matang dapat bertahan sampai seminggu penuh jika disimpan di dalam lemari pendingin. Pastikan untuk mengupas telur hanya ketika Anda akan memakannya agar lebih tahan lama.
Pilihan makanan selain nasi yang bisa Anda olah seperti ini pun ada banyak. Misalnya saja jagung manis, kentang, ubi dan lain sebagainya. Semua makanan ini sehat, mengenyangkan dan pastinya memiliki rasa enak.
4. Pancake
Pancake adalah makanan selain nasi berikutnya yang bisa Anda olah menggunakan rice cooker. Memang bisa jadi makanan yang satu ini bukan termasuk ke dalam menu diet, namun pancake adalah alternatif tepat untuk dibuat saat pagi hari.
Anda hanya perlu menuangkan adonan ke dalam rice cooker, atur waktunya, kemudian hanya dalam beberapa menit Anda sudah mendapatkan pancake lezat! Sungguh cepat dan sederhana memasak pancake menggunakan alat penanak nasi ini.
Rice cooker juga merupakan alat masak yang ideal apabila Anda menyukai sebuah pancake yang empuk. Hal ini disebabkan panas di dalam wadah merata dan masuk hingga ke dalam adonan.
Itulah berbagai pilihan makanan selain nasi yang bisa dimasak menggunakan rice cooker. Apakah Anda memiliki ide lain? Atau Anda pernah punya pengalaman menggunakan alat penanak nasi ini untuk memasak makanan lain yang lebih unik? Mari ceritakan di bagian komentar!