Maksimalkan Potensi Pendapatan Anda dengan Google My Business untuk Bisnis Bakery

5. Mengatur Lokasi pada Maps

Setelah memasukkan alamat, Anda kemudian diminta mengatur atau menentukan lokasi bakery Anda di dalam Maps.

google my business untuk bakery
Ilustrasi penentuan lokasi bisnis. Foto: Pluginongkoskirim.com.

6. Konfirmasi Cakupan Pelayanan

Kemudian Anda akan diminta menjawab apakah bakery Anda akan melayani konsumen di luar lokasi atau tidak. Pilih yang sesuai dengan cakupan layanan yang akan Anda berikan.

Apabila menjawab “Ya”, maka ada pertanyaan tambahan mengenai area layanan apa saja cakupan bisnis bakery Anda nantinya.

7. Daftar Kontak

Demi memenuhi kebutuhan dan memberikan kemudahan pada konsumen Anda, berikan detail kontak agar mudah dihubungi. Anda bisa memasukkan nomor telepon aktif dan situs bisnis agar bakery Anda terlihat lebih kredibel.

8. Pilihan Rekomendasi dari Google

Apabila Anda ingin mendapatkan rekomendasi dari Google di seputar bisnis Anda, pilih “Ya.” Apabila tidak ingin maka Anda bisa memilih “Tidak.”

Setelah itu Anda klik “Berikutnya” dan mendapatkan semacam ringkasan berikut:

9. Verifikasi

Verifikasi bisnis bakery Anda dengan cara memasukkan kode verifikasi yang akan dikirimkan melalui pos atau email.

10. Lengkapi Informasi 

Setelah bisnis bakery Anda berhasil terverifikasi, buat profil lengkap bisnis Anda. Masukkan informasi seperti :

  • Jam buka

google my business untuk bakery

  • Foto

  • Deskripsi bisnis

Periksa secara berkala profil bisnis Anda untuk memastikan informasi selalu terbaru dan akurat.

Itulah uraian mengenai bagaimana manfaat serta mendaftarkan bakery Anda ke Google My Business.

Google My Business menjadi salah satu cara efektif berpromosi online dan dapat memudahkan konsumen menemukan informasi kontak dan lokasi bakery Anda.Manfaat lainnya, konsumen dapat dengan mudah membaca ulasan dan melihat detail bisnis Anda sebelum memutuskan untuk membeli.

Pastikan untuk memberikan pelayanan maksimal agar ulasan yang Anda dapatkan selalu baik dan positif.

Selamat meraih cuan dan potensi terbaik dari bakery Anda!

 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments