Beli Peralatan Untuk Bisnis Kuliner Anda, Jangan Asal Harga Murah!

mindset
Ilustrasi penggunaan alat baking. Foto: Gary W. Meek

Sering kali ketika seseorang ingin melengkapi perlengkapan baking muncul mindset yang mengatakan “Kalau ada yang murah kenapa harus yang mahal.” Tetapi apakah persepsi ini tepat?

Memang membeli perkakas baking yang berharga murah terasa lebih ringan di kantong. Apalagi jika Anda saat ini sedang menghadapi situasi bisnis yang cukup menantang. Dengan kenaikan harga bahan bakar dan bahan baku, bisa jadi Anda berpikir ulang untuk membeli alat baking profesional dengan harga cukup tinggi.

Namun apabila Anda renungkan kembali, bisa jadi cara berpikir ‘kalau ada yang murah kenapa harus yang mahal’ ini tidaklah tepat. Sebab bisa jadi di kemudian hari justru Anda harus mengeluarkan biaya yang jauh lebih besar untuk mengganti alat, memperbaiki atau biaya tidak terduga lainnya diakibatkan keputusan membeli aneka perangkat baking yang hanya mementingkan harga miring.

Ingatlah bahwa “Harga tidak bohong.” Ada alasannya kenapa Mercedez lebih mahal dibanding mobil merek lain bukan? Begitu pula hal yang sama berlaku untuk peralatan baking dan memasak. Mari ubah mindset menjadi “Lebih baik membeli yang berkualitas” dibanding asal murah.

Harga Adalah Jaminan Kualitas

Jika Anda hanya berpikir ‘asal murah,’ maka seterusnya Anda hanya akan memiliki rangkaian alat baking atau memasak yang standarnya kurang terjaga. Agar Anda dapat teguh pada mindset Anda, berikut beberapa alasan mengapa sebaiknya Anda memiliki alat baking berkualitas:

1.Hemat Biaya

mindset
Doughnut making machine. Foto: Guataka.com.

“Apa? Kok membeli alat mahal malah dibilang hemat biaya sih?” mungkin itu yang ada di pikiran Anda ketika melihat sub-judul di atas. Tetapi seperti dilansir dari Theinspirespy.com, alasan paling penting dan bermanfaat yang bisa Anda rasakan saat membeli perkakas berkualitas adalah hemat biaya dalam jangka panjang.

Mungkin ketika Anda membeli untuk pertama kalinya Anda merasa harganya membuat berat di kantong dan keuangan bisnis Anda. Namun bayangkan apabila peralatan itu bisa Anda gunakan bertahun-tahun, tanpa rusak, hanya perlu dibersihkan saja secara rutin. Bandingkan dengan perkakas murah yang setiap sekian bulan sekali harus ada komponen yang diganti atau diperbaiki.

Dengan perbandingan itu, perkakas murah tentu akan menjadi beban keuangan Anda dalam jangka panjang.

2. Alat yang “Mahal” Memiliki Akurasi Pengukuran yang Presisi

Soy bean milk machine. Foto: Guataka.com.

Saat Anda membuat aneka produk roti, kue atau pastry, Anda harus memiliki pengukuran presisi dari seluruh bahan. Apabila ada perhitungan yang meleset sedikit saja akan berpengaruh pada modal yang Anda keluarkan untuk bahan baku. Contohnya saja ukuran yang Anda miliki kurang 1 gram saja. Jika ini terjadi untuk ribuan porsi roti, maka kualitas yang Anda hasilkan akan menurun dan tidak konsisten. Ujungnya konsumen kecewa dan Anda rugi.

Skenario itu tentu tidak ingin Anda lalui. Maka dari itu jangan ambil resiko. Gunakan alat berkualitas sejak awal agar hasil produk yang Anda miliki berkualitas dan konsisten. Sebab jika Anda membeli perkakas berdasarkan prinsip “Kalau ada yang murah..” hanya akan membawa usaha kuliner Anda berujung pada kerugian.

3. Peralatan Berkualitas Menghemat Waktu Anda

mindset
Oven listrik dengan perspective dilengkapi streamer. Foto: Guataka.com.

Mindset penting yang sangat berpengaruh pada kemajuan bisnis Anda yaitu pemikiran bahwa ketika menggunakan alat murahan, Anda bukan saja rugi biaya tapi juga waktu. Sementara, waktu merupakan modal yang tidak akan kembali lagi.

Saat Anda memasak atau mengolah roti menggunakan alat yang berkualitas, maka Anda akan menghemat waktu secara signifikan. Contohnya saja menggunakan nampan terbuat dari alumunium berkualitas mampu menjamin kematangan adonan yang merata. Distribusi suhu pun akan terjadi dengan baik tanpa membutuhkan waktu lama.

Kelebihan pada alokasi waktu ini akan sangat terasa bagi Anda yang sudah mulai sibuk mengatur waktu untuk mengelola bisnis Anda. Dengan menggunakan perkakas berkualitas, Anda akan mampu memproduksi aneka menu tepat waktu.

Baca juga: Jangan Salah Pilih! Tips Memilih Peralatan Pembuat Roti Terbaik

4. Anda Mendapatkan Kualitas, Juga Kuantitas

mindset
Fryer elektrik. Foto: Guataka.com

Dilansir dari Strattonsales.com, peralatan memasak atau baking berharga terlalu murah tidak dibuat untuk tahan banting. Satu alat saja bahkan bisa digunakan berkali-kali dalam satu hari.

Apabila Anda membuat aneka olahan roti menggunakan alat yang tidak baik maka alat tersebut akan rusak dalam waktu singkat.

Contohnya saja Anda menggunakan pengocok yang kurang baik. Baru digunakan beberapa kali saja, bagian pengaduknya sudah rusak atau bengkok.

Berbeda jika Anda menggunakan mixer dengan kualitas profesional. Digunakan berkali-kali pada berbagai tingkat kekentalan adonan yang berbeda, komponen itu tetap baik selama bertahun-tahun.

Selain memiliki daya tahan tinggi, tentu saja hasil yang Anda dapatkan juga berkualitas dengan kuantitas yang banyak.

5. Alat Berkualitas Menghasilkan Rasa yang Terjamin Enak

Oven gas 2 tray. Foto: Guataka.com.

Karena Anda bergerak di industri makanan, maka rasa menjadi perhatian utama. Percuma jika kemasan sudah baik namun rasanya tidak enak dan mengecewakan. Supaya Anda mampu memuaskan pelanggan, maka penggunaan alat berkualitas adalah kuncinya.

Menggunakan perkakas yang tepat dan berkualitas memastikan Anda mendapatkan produk dengan cita rasa sesuai harapan. Ketika Anda menggunakan alat yang benar, Anda akan lebih mudah mengukur takaran bahan baku. Contohnya Anda ingin membuat kue. Tentu Anda harus memasukkan berbagai bahan mulai dari gula, tepung dan sebagainya sesuai takran yang tepat.

Alat yang murah seringkali kurang presisi. Menyebabkan hasilnya tidak akan baik, seperti teksturnya tidak selembut yang seharusnya, kemudian produk Anda akan menjadi tidak konsisten.

6. Lebih Mudah Mengolah Menu dengan Alat yang Terjamin Kualitasnya

Ilustrasi mixer berkualitas. Foto: Common License.

Mengolah makanan akan jauh lebih nyaman jika menggunakan peralatan yang memang sesuai dan berkualitas. Terutama ketika Anda akan mengolah sebuah menu yang menuntut kemampuan teknis dan presisi yang detail.

Misalnya saja Anda akan melakukan inovasi baru terhadap menu Anda. Saat melakukan eksperimen seperti ini Anda membutuhkan sarana dan prasarana yang terjamin agar pada akhirnya yang Anda pusingkan hanyalah bagaimana cara menemukan inovasi baru. Sementara seluruh perkakas yang Anda miliki telah mampu memenuhi tujuan itu.

Karena tak bisa dipungkiri, beberapa resep baru membutuhan upaya dan usaha yang cukup keras dibanding sebelumnya. Ketika Anda menemui instruksi atau ingin bereksprimen menggunakan bahan baku yang belum Anda pahami sepenuhnya, akan lebih mudah apabila Anda menggunakan rangkaian alat profesional dan berkualitas.

Mindset yang Tepat Pasti Pilih Alat yang Hebat

Ketika Anda sudah memantapkan hati dan memiliki mindset untuk selalu menggunakan alat dan perkakas dapur profesional dan berkualitas, kini waktunya bagi Anda untuk mendapatkannya. Anda tidak perlu khawatir karena Anda bisa berkonsultasi langsung bersama supplier alat-alat dapur ini.

Memperkenalkan Guataka! Produsen alat-alat baking, memasak dan mengolah makanan profesional yang cocok bagi Anda penghobi membuat masakan, pebisnis kuliner rumahan sampai chef profesional yang selalu ingin menghasilkan menu terbaik setiap hari!

Terdapat rangkaian produk yang bisa Anda pilih serta penawaran harga khusus yang tidak mungkin Anda dapatkan di tempat lain!

Segera kunjungi website Guataka sekarang juga!

Baca juga: Peralatan untuk Membuat Kue Kering yang Perlu Anda Miliki

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments