Pernah memanaskan pizza sendiri di rumah? Pizza adalah makanan yang enak dan lezat tapi terkadang tidak habis dalam satu kali santap. Di sisi lain sisa yang masih ada tentu sayang untuk dibuang. Mengapa tidak dipanaskan saja? Lho, memang bisa?
Jawabnya bisa! Menurut Executive Chef dari Pizza Marzano, Endang Sunardi, ada cara menghangatkan pizza di rumah dengan benar.
“Kita kan membeli pizza mahal-mahal ingin supaya rasanya baik dimakan di restoran atau di rumah tetap sama. Jika salah caranya bisa merusak pizza,” kata Chef Endang disadur dari Antara News saat ditemui di gerai Pizza Marzano, Kota Kasablanka, Jakarta (17/02/2023).
Hindari Memanaskan Pizza di Rumah Menggunakan Microwave
Tips pertama yang ia beberkan antara lain hindari menggunakan microwave untuk memanaskan pizza di rumah. Alasannya karena bisa merusak tekstur yang membuat pizza menjadi keras.
“Saya tidak menyarankan menggunakan microwave, nanti pizza-nya keras,” kata Endang.
Sementara itu ia juga menyarankan menggunakan air fryer, namun tidak menjadi rekomendasi utama. Lalu alat apa yang sebaiknya digunakan? Jika microwave tidak dianjurkan, lalu air fryer pun bukan menjadi pilihan utama lalu apa? Tenang, karena chef Endang mengatakan bahwa Anda cukup gunakan teflon.
“Cara memanaskan pizza paling baik cukup dengan teflon. Letakkan pada api sedang tanpa menambahkan minyak atau mentega,” kata Endang.
Mentega atau minyak dapat membuat pizza menjadi lembek. Pizza cukup dihangatkan kering 3 – 4 menit di atas teflon akan memberikan kerenyahan yang ideal.
Rekomendasi Cara Menghangatkan Pizza Lainnya
Patut Anda catat bahwa ada alternatif lain untuk memanaskan pizza. Dilansir dari Salernos Pizza, salah satunya menggunakan oven. Bagaimana caranya?
Anda masukkan baking tray ke dalam oven lalu atur suhu ke 450 derajat. Ingat pada tahap ini pizza belum dimasukkan. Kemudian setelah proses preheat selesai, letakkan pizza ke dalam nampan yang sudah panas lalu masukkan kembali ke dalam oven.
Panggang selama lima menit. Usahakan posisi pizza berada di tengah nampan. Setelah itu keluarkan dari oven dan biarkan dingin.
Alternatif lain Anda dapat gunakan tin foil di atas oven rack lalu letakkan pizza di atasnya. Panggang selama lima menit pada suhu 450 derajat. Jika Anda ingin crust yang lebih lembut, Anda dapat mengatur waktu selama lima menit dengan suhu 350 derajat.
Itulah beberapa tips memanaskan pizza di rumah. Gunakan cara-cara ini agar Anda mendapatkan roti Italia dengan kerenyahan dan rasa yang Anda inginkan.