Masalah Adonan Pizza yang Sering Terjadi dan Cara Menanganinya

adonan pizza
Ilustrasi pizza. Foto: Pixnio.

Seringkali ada saja masalah adonan pizza yang Anda temui. Baik itu adonan terlalu cepat mengembang atau justru tidak sama sekali. Tentu hal ini membuat pusing kepala apalagi jika Anda aktif menjadi pebisnis hidangan khas Italia ini.

Masalah Adonan Pizza yang Umum Dialami

adonan pizza
Ilustrasi pizza. Foto: Pixnio.

Adonan yang tidak konsisten bisa dibilang adalah “musuh” utama pengrajin pizza. Padahal semua resep sudah Anda ikuti, tapi tetap saja terkadang muncul masalah disebabkan oleh berbagai faktor. Mulai dari suhu, bahan baku, peralatan baking, atau penyebab lainnya.

Yuk simak apa saja masalah yang umumnya terjadi dan dialami oleh pengrajin pizza terhadap adonan mereka. Dilansir dari Bake Mag, Anda juga akan diberikan solusi untuk menanganinya berikut ini:

1. Adonan Mengembang Terlalu Cepat

Jika adonan pizza Anda terlalu cepat mengembang, penyebab umumnya adalah aktivitas ragi yang terlalu besar. Solusi untuk masalah ini antara lain Anda dapat mengurangi suhu adonan. Gunakan mesin pendingin untuk menyusutkan adonan. Kemudian kurangi pula kadar gula sekaligus tambahkan kadar garam.

2. Adonan Terlalu Lambat Mengembang

Kebalikan dari masalah pertama, terkadang adonan juga tidak kunjung mengembang. Apabila ini terjadi maka penyebabnya pun lawan dari pemicu permasalahan jika terlalu cepat mengembang yaitu kurangnya aktivitas ragi. Agar masalah ini tertangani Anda dapat memeriksa kualitas ragi yang Anda gunakan dan bagaimana pengolahannya.

Anda juga dapat meningkatkan suhu adonan, tambahkan gula dan ragi, lalu kurangi kadar garamnya.

3. Adonan Kurang Elastis

Untuk mendapatkan pizza berkualitas maka diperlukan kadar elastisitas adonan yang cukup. Apabila terjadi masalah adonan kurang elastis maka penyebabnya kemungkinan besar diakibatkan munculnya gluten. Agar gluten ini tidak berkembang pastikan menggunakan jenis tepung sesuai dengan hasil yang diinginkan.

Sesuaikan dan atur durasi saat proses mixing untuk mendapatkan kadar gluten yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Perlambat pengadukan untuk fermentasi yang lebih lama, dan berikan waktu lebih panjang bagi adonan untuk beristirahat sebelum dipanggang.

Baca juga: Simak Tips Mengatasi Masalah Baking dari Pemenang ‘Great British Baking Show’ Yuk!

Masalah Pada Crust

adonan pizza
Ilustrasi pizza crust. Foto: Max Pixel.

Pizza memiliki crust atau kulit yang jika diolah dengan baik bisa memberikan kelezatan dan struktur ke seluruh bagiannya. Akan tetapi terkadang terjadi masalah pada bagian ini disebabkan oleh beberapa faktor.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments