Ternyata Soda Kue Bisa Menghilangkan Bau Amis Freezer Lho!

soda kue
Baking Soda. Foto: Max Pixel.

Pernah merasa pusing menghadapi bau amis freezer? Ternyata soda kue bisa jadi solusinya lho! Anda yang aktif mengolah berbagai menu pasti pernah menyimpan aneka bahan baku seperti daging, dan lain sebagainya di bagian pembeku.

Tetapi seiring waktu, kemungkinan besar Anda akan menghadapi bau amis saat membuka bagian di lemari pendingin ini. Tentunya jika dibiarkan akan mengganggu rasa nyaman Anda. Lalu bagaimana solusinya?

Dilansir dari Sajiansedap.grid.id, ada sebuah bahan yang digunakan untuk mengembangkan roti dan kue. Bahan itu adalah soda kue atau baking soda. Seperti apa cara menggunakannya untuk menghilangkan bau tidak sedap? Simak terus!

Baca juga: Apa Perbedaan Baking Powder dan Baking Soda

Alasan Mengapa Soda Kue Bisa Digunakan Sebagai Penghilang Bau

soda kue
Ilustrasi kemasan baking soda. Foto: Wikipedia.com.

Masih dari sumber yang sama, bahan baking soda dapat digunakan untuk menghilangkan bau tidak sedap di dalam freezer karena memiliki kandungan tertentu di dalamnya.

Karena kandungan tersebut, baking soda mampu menjadi bahan penetral asam dan basa. Sehingga fungsinya ini akan efektif untuk digunakan sebagai komponen pembersih freezer. Jadi, Anda sudah tidak perlu ragu lagi ya untuk menggunakan soda kue menjadi unsur untuk membersihkan kompartemen pembeku lemari es Anda.

Lalu seperti apa cara membersihkan freezer menggunakan baking soda?

  1. Bersihkan freezer dari seluruh es dan isi yang ada. Jika perlu bersihkan bagian dasarnya menggunakan air sabun.
  2. Bilas menggunakan air dingin
  3. Keringkan dengan lap bersih
  4. Taburkan soda kue ke dalam area freezer lalu diamkan selama dua hari
  5. Setelah 48 jam, bersihkan freezer kembali. Perhatikan agar jangan sampai ada sisa bubuk soda kue yang tertinggal.

Bagaimana? Mudah bukan? Jadi Anda bisa menggunakan baking soda untuk menjadi bahan andalan menghilangkan bau amis tidak sedap dari dalam freezer. Cara ini sangat mudah dilakukan siapa saja dan tidak memakan banyak biaya.

Baik Anda yang menjadikan kegiatan memasak sebagai hobi, atau aktivitas sehari-hari, ataupun bagi Anda yang bergerak di bisnis kuliner. Tentu jika bagian pembeku berbau tidak enak akan mengganggu Anda. Selain itu bau yang dibiarkan juga dapat menyimpan potensi kuman atau partikel tak kasat mata yang bisa mengganggu kesehatan.

Bagaimana? Tertarik mencoba membersihkan menggunakan baking soda?

Baca juga: 5 Kesalahan Saat Membuat Roti yang Sering Dilakukan Pemula

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments