Wuzetka Kue Coklat Tradisional Polandia

wuzetka
Kue tradisional Polandia. Foto: tasteatlas.

Wuzetka adalah kue coklat tradisional yang berasal dari Polandia, tepatnya dari kota Warsawa. Kue ini memiliki kisah menarik, yang berkaitan dengan peristiwa-peristiwa penting di Polandia.

Kue ini tidak hanya lezat, tetapi juga memiliki makna simbolis bagi rakyat Polandia. Bagaimana seluk beluk kue ini? Mari simak di dalam artikel ini untuk menjadi inspirasi menu baru yang bisa Anda buat.

Sejarah Wuzetka

wuzetka
Kudapan tradisional Polandia. Foto: Polonist.com.

Kue tradisional dari sebuah negara seringkali memiliki kisah menarik dibaliknya. Begitu pula dengan kue dari Polandia ini. Dilansir dari polonist.com, ada beberapa versi sejarah tentang asal kue Polandia ini. Akan tetapi ada dua versi yang dianggap paling akurat.

Menurut teori pertama, kue ini dinamai berdasarkan Rute Timur-Barat atau dalam bahasa Polandia disebut dengan ‘Wschód-Zachód’ dan disingkat menjadi ‘W-Z’. Rute Ini merupakan salah satu investasi terbesar Warsawa pasca-perang. Di masa ini banyak kota-kota yang perlahan bangkit dari puing-puing.

Sementara itu teori kedua lebih sederhana. Menurut ceritanya, nama hidangan ini dibuat sebagai hasil dari transformasi fonetik dari singkatan “WZK”. “WZK” di kalangan penggemar masak-memasak berarti “wypiek z kremem”.

Istilah tersebut adalah bahasa Polandia untuk menyebut “kue dengan krim”. Dengan berjalannya waktu, nama ini disingkat menjadi hanya “WZ”.

Ciri Khas Wuzetka, Kue dari Warsawa, Polandia

wuzetka
Kue tradisional Polandia. Foto: tasteatlas.

Dilansir dari TasteAtlas, kue ini terdiri dari kue spons coklat yang diisi dengan krim kocok dan ditutupi dengan glasur coklat. Biasanya dibuat dengan campuran tepung, telur, gula, mentega, bubuk kakao, krim kocok, rum, gelatin, dan selai plum.

Glasurnya dibuat dengan campuran mentega, susu, dan coklat hitam. Setelah dibuat, lapisan bawah disiram dengan selai dan rum. Kemudian campuran krim kocok dioleskan di atasnya, dan lapisan spons atas diletakkan di atasnya. Glasur coklat dituangkan di atas kue, dan ketika mengeras, wuzetka dipotong-potong menjadi kubus.

Untuk membuat kue ini tidak membutuhkan bahan-bahan yang sulit didapatkan. Kemungkinan besar seluruh bahan yang diperlukan mudah didapatkan dari toko-toko kebutuhan membuat kue lokal di mana saja.

Halaman berikut: Cocok untuk vegetarian lho!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments