5 Rekomendasi Toko Roti di Dekat TMII

Taman Mini Indonesia Indah. Sumber foto: Detik News

Bagi Anda yang tinggal atau sedang berkunjung ke kawasan TMII dan sekitarnya, ada baiknya Anda kunjungi beberapa rekomendasi toko roti di dekat TMII ini. Informasi ini sangat berguna apabila Anda tiba-tiba merasa lapar, atau sekedar ingin membeli camilan dan pengganjal perut berjenis roti. 

1. Bread Talk

Siapa yang tidak kenal dengan brand yang satu ini? Toko roti yang sangat populer ini juga ada di kawasan sekitar TMII. 

Beberapa menu rekomendasi menu Bread Talk antara lain bank of chocolate, euro cheesecake slice, floss, butter sugar dan masih banyak yang lainnya. 

Harga yang dibanderol mulai dari 18 ribuan dengan berbagai variasinya. Anda tidak perlu khawatir untuk kehabisan karena toko roti ini buka sejak pukul 8 pagi sampai pukul 10 malam. 

2. Regina’s Bakery

Regina’s Bakery adalah salah satu toko roti yang perlu Anda sambangi jika Anda rindu dengan berbagai jajanan pasar. Sebut saja bolu kukus, singkong pelangi, pastel goreng atau donat daging. 

Tersedia pula berbagai jenis kue mulai dari brownies, chocolate Kit Kat, lapis legit dan lainnya. 

Buka setiap pukul 8 pagi sampa 9 malam, Regina’s Bakery menawarkan aneka ragam produknya mulai dari Rp14,500 – Rp375,000. 

3. D’almonde Cake & Bakery

D’almonde Cake & Bakery menyediakan berbagai menu mulai dari kue lokal seperti Lapis Surabaya, Lidah Kucing sampai dengan kue dari luar negeri seperti Holland Bread, Rainbow Cake, dan Polo Chocolate Bun. 

Toko ini buka sejak pagi pukul 6 dan tutup pukul 10 malam. Harganya pun sangat terjangkau mulai dari Rp9,000 saja. 

4. Moro Bake Shop

Moro Bake Shop adalah rekomendasi toko roti di dekat TMII berikutnya terutama bagi Anda yang rindu dengan roti jadul. 

Mulai dari Semir Hazelnut, Roti Sobek Srikaya, dan tentu saja Roti Bluder yang legendaris. 

Berbagai menunya dapat Anda nikmati mulai dari Rp10,000 saja sampai sekitar Rp30,000. Saat weekday Moro Bake Shop melayani sejak jam 8 pagi sampai pukul 9 malam. Sementara saat weekend buka sejak pukul 7 pagi. 

Wah, cocok sekali bagi Anda yang ingin menyantap roti pagi-pagi! 

5. Holland Bakery 

Toko roti dengan ciri khas negeri Belanda ini terletak di Pondok Gede No 6A-B. Masih dekat dengan TMII. 

Berbagai menu roti yang dapat Anda nikmati mulai dari Roti Abon Sapi, Roti Bakso Sapi, Kacang Hijau, Roti Kacang Merah dan berbagai kue, donat, puding sampai kue kering. 

Tentu saja harganya terjangkau mulai dari Rp9,000 saja. Kunjungi toko roti ini sejak pukul 7 pagi sampai 10 malam setiap harinya. 

Itulah beberapa rekomendasi toko roti di dekat TMII yang dapat Anda kunjungi. Jika Anda sedang lapar atau ingin membawa roti di perjalanan, toko roti yang ada di ulasan ini pastinya sangat cocok untuk Anda kunjungi.

Baca juga artikel menarik ini:
Roti Djoen, Toko Roti Tertua di Yogyakarta

Nikmati Rasa Khas Roti Jadul di Moro Bake Shop

Mengintip Kisah Abadi Bagelen

Yuk Kenalan dengan The Wheat Toko Roti Jadul Legendaris

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments