Pria Manado Sukses Raih Puluhan Juta dari Bisnis Mini Chiffon Cake

 

Ada seorang pria Manado yang sukses menjalankan bisnis mini chiffon cake. Dari usahanya ini, ia berhasil meraup puluhan juta dalam kurun waktu satu bulannya.

Kue chiffon adalah makanan bertekstur lembut, mudah lumer di mulut dan ringan. Tidak heran apabila makanan ini menjadi mudah memikat orang dan diminati oleh khalayak ramai.

mini chiffon cake
Ilustrasi chiffon cake. Foto: Needpix.com

Melihat peluang pasar ini, Ferry Pantouw, seorang warga Manado, Sulawesi Utara menjalankan bisnis mini chiffon cake.

Kisah Ferry Pantouw menjalankan usaha ini diawali ketika pandemi. Ketika itu ia memulai usaha ditemani oleh istrinya dan masih menjalankannya berdua hingga sekarang.

Adapun tantangan yang dihadapi pria Manado ini datang dari proses pembuatannya. Karena kue ini tidak menggunakan mentega, sehingga membuatnya memerlukan skill tersendiri.

Mini chiffon cake menggunakan bahan-bahan seperti tepung, gula, perasa makanan dan kuning telur. Setelah adonan diaduk, kemudian dimasukkan ke sebuah loyang chiffon berukuran mini. Setelah itu dipanggang menggunakan oven dalam waktu 40-50 menit.

Proses pembuatan itu diakhiri dengan membubuhkan hiasan berupa olesan krim dan topping seperti keju atau coklat.

Mini chiffon cake kreasi pemuda Manado ini diberikan brand “By Elovel.” Siapapun yang ingin memesan dapat memilih antara tiga varian raa. Mulai dari coklat, vanila sampai pandan. Banyak konsumen By Elovel yang membeli kue ini sebagai kue ulang tahun yang praktis.

Baca juga: Tepung Premix Bungasari Dapat Membuat Sajian Nikmat dan Praktis

mini chiffon cake
Ilustrasi chiffon cake. Foto: Wallpaperflare.com.

Saat ini, berbagai produk milik Ferry Pantouw dijual melalui cara online. Dengan harga sekitar Rp 25.000 – Rp 35.000, dalam sehari dapat terjual hingga 50 kue. Hasil inilah yang memungkinkan pria Manado ini berhasil meraup jutaan rupiah dalam satu bulan sebagaimana dilansir oleh Kompas.com.

Apakah Anda ingin seperti Ferry? Cobalah gali minat atau preferensi resep yang Anda sukai lalu coba jual atau tawarkan ke khalayak ramai. Produk yang Anda buat tidak harus sama persis. Bisa saja Anda berikan inovasi atau adaptasi sedikit pada bentuk, rasa, atau ukuran.

Karena baik produk kue, roti, pastry dan lain sebagainya biasanya menggunakan bahan baku yang mirip. Namun dari kesamaan bahan tersebut dapat tercipta berbagai menu atau varian makanan baru.

Bisa jadi, Anda adalah pebisnis kue sukses berikutnya!

Baca juga:Kue Bolu Sering Hancur Saat Digulung? Coba Tips Ini!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments