Paris Baguette, jaringan bakery café terkenal asal Korea Selatan bernuansa kuliner Prancis, turut merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79. Bakery ini meluncurkan seri menu terbaru bertajuk “Nusantara: Freedom of Flavors!”.
Diluncurkan pada 14 Agustus 2024, menu ini menghadirkan berbagai kreasi kue manis dan hidangan gurih terinspirasi dari kekayaan kuliner lokal Indonesia. Dengan serangkaian menu ini, Paris Baguette mengajak pelanggan untuk lebih mengapresiasi warisan budaya Nusantara melalui cita rasa yang khas.
Gabrielle Halim, CEO of Erajaya Food & Nourishment, memberikan pernyataan melalui press release dikutip dari Press Release (14/08/24). Ia mengatakan bahwa melalui seri “Nusantara: Freedom of Flavors!”, Paris Baguette ingin menghubungkan pelanggan dengan kenangan kuliner tradisional.
Aneka kudapan tradisional ini dikemas dalam bentuk yang lebih modern. Seri ini mencakup dua kategori utama: Fresh Baked Goods dan Savory Comfort Meals, yang dirancang untuk memanjakan selera para pelanggan di seluruh Indonesia.
Paris Baguette Sajikan Menu yang “Indonesia Banget”
Fresh Baked Goods dari seri ini menawarkan berbagai inovasi kuliner yang “Indonesia banget”. Beberapa di antaranya adalah Nastar Croissant yang memadukan tekstur croissant dengan isian selai nanas dan kacang.
Ada pula Unti Kelapa Pandan Custard yang menghadirkan kombinasi kelapa parut dan pandan dalam pastry lembut. Lalu Jasuke Danish, roti danish dengan topping jagung manis, keju parut, dan popcorn karamel. Ada juga Martabak Pandan Pastry, yang memadukan rasa manis pandan, cokelat, keju, dan kacang dalam setiap gigitannya.
Tidak ketinggalan, Cendol Royal Pudding dan Dawet Mousse Cake dengan tekstur lembut dan cita rasa khas Nusantara turut melengkapi pilihan ini.
Hidangan Gurih yang Menggugah Selera
Untuk hidangan Savory Comfort Meals, bakery dari Korea ini menyajikan menu seperti Kari Bebek with Coconut Rice. Sebuah menu yang menggabungkan rasa kari bebek khas Sumatera dengan nasi uduk yang aromatic.
Serta Dendeng Balado with Garlic Lime Rice, perpaduan sempurna antara dendeng Padang dengan nasi gurih yang disegarkan oleh jeruk nipis. Tidak kalah menarik, ada juga Sambal Embe Chicken Rice yang memukau dengan potongan ayam lembut dan sambal khas Bali.
Menu-menu istimewa ini tersedia di berbagai outlet Paris Baguette di Jakarta, Tangerang, Surabaya, dan Medan mulai dari 14 Agustus 2024.
Dengan harga yang terjangkau, mulai dari Rp. 32.000, pelanggan dapat menikmati cita rasa khas Nusantara yang diolah dengan sentuhan modern dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia.
Bakery ini memastikan bahwa setiap gigitan dari menu “Nusantara: Freedom of Flavors!” memberikan sensasi kuliner Indonesia dengan konsep khas Paris Baguette.