Kesimpulan
Dari pembahasan di atas dapat disimpulkan poin-poin mengapa kegiatan baking mampu membantu seseorang jadi lebih bahagia. Berikut diantaranya:
- Membuat roti termasuk ke dalam kegiatan kreatif yang dapat mengurangi stres dan kecemasan berdasarkan Journal of Positive Psychology.
- Ketika seseorang berhasil membuat roti dan kue, dirinya akan merasa puas. Karena hasil kreasi mereka dapat membuat orang lain merasakan kebahagiaan, sehingga meningkatkan rasa bahagia dan meredakan stres.
- Membuat roti juga dapat mendorong interaksi sosial. Misalnya ketika Anda menawarkan hasil panggangan kepada orang lain. Dari sini akan terbangun percakapan kemudian akan terjalin ikatan antar individu yang berdampak positif pada kesehatan mental.
- Hazan menggabungkan metode terapi dengan baking berdasarkan pengalaman pribadinya dan pengamatan terhadap klien-kliennya. Mereka merasa lebih tenang dan mampu mengatasi stres saat membuat roti dan kue.
- Aktivitas memanggang roti memberikan kesempatan bagi individu untuk mengalihkan energi negatif. Mereka juga mampu mengubah reaksi ketika menghadapi situasi atau peristiwa yang menimbulkan stres.
- Semua orang bisa mengalihkan perasaan gelisah dan kecemasan dengan pergi ke dapur dan mulai membuat roti. Sebuah cara terapi mandiri yang murah, meriah, mudah, dan menyenangkan!
Jadi jika Anda saat ini sedang merasa cemas dan gundah gulana, cobalah ke dapur dan mulai buat roti atau kue Anda sendiri. Kemungkinan besar Anda akan keluar dapur dengan hati plong dan lebih bahagia!