Kue Rangi Jajanan Khas Betawi yang Masih Bisa Ditemui di Sekitar Ragunan

Cara Membuat Kue Rangi Sendiri

Ilustrasi kue rangi. Foto: Wikipedia.

Dari kisah Sudar di atas semoga dapat menjadi inspirasi bagi Anda dan kita semua untuk turut melestarikan kudapan tradisional. Anda juga bisa membuatnya sendiri jika Anda menginginkannya. Bahannya pun mudah didapat.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut cara membuat kue rangi, salah satu jajanan khas Betawi:

  • Campurkan tepung sagu, kelapa parut kasar, dan garam dalam sebuah mangkuk. Uleni sambil menambahkan air sedikit demi sedikit sampai adonan berbutir dan padat.
  • Panaskan cetakan kue rangi di atas kompor dengan api sedang. Tuang adonan ke dalam cetakan sampai penuh dan tekan-tekan agar rata. Tutup cetakan dan biarkan adonan matang selama sekitar lima menit.
  • Angkat kue rangi dari cetakan dan sisihkan. Ulangi proses yang sama sampai adonan habis.
  • Untuk membuat saus gula merah, rebus air, gula merah, dan daun pandan dalam sebuah panci sampai gula larut. Saring larutan gula dan rebus kembali. Tambahkan larutan tepung sagu dan aduk terus sampai saus mengental dan meletup-letup.
  • Sajikan kue rangi dengan saus gula merah di atasnya. Selamat menikmati!

 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments