Gerai puff pastry di Jogja ini juga sangat memperhatikan seluruh aspek termasuk pada pengemasan atau packaging. Dengan kemasan yang tampak mewah, jajanan ini memberikan kesan elegan. Cocok bagi Anda yang ingin memberikannya sebagai oleh-oleh atau hadiah kepada orang yang dicintai.
Selain sebagai buah tangan, jajanan ini juga sangat pas disantap seorang diri sambil menikmati secangkir kopi di sore hari.
Berbagai Variasi Puff Pastry Lezat
Bagi Anda yang sedang mencari choux pastry enak di Jogja dapat mengunjungi lokasinya di Jl. Kaliurang Km 5. Tapi bukan di situ saja, dilansir dari akun Instagram dreampucc.id, terdapat lokasi lain bagi Anda yang ingin menikmati sajian Dream Puff Kaliurang.
Beberapa spot yang menyajikan aneka produk puff pastry lezat diantaranya ada di Pakuwon Mall, AMPLAZ, dan bandara YIA. Dengan begitu Anda bisa merasakan kelembutan pastry dengan isian creamy yang khas a la Dream Puff Kaliurang.
Ada berbagai varian puff pastry yang disajikan. Antara lain Mommy Puff, Daddy Puff, Baby Puff, dan Sticky Puff. Berbagai pilihan kudapan ini dapat Anda nikmati berkisar antara Rp10.000 hingga Rp20.500. Selain itu, tersedia pilihan menu lain seperti crunch your day dalam beberapa varian dengan harga mulai dari 56.000 hingga 216.000 rupiah.
Berbagai Paket yang Cocok Dibawa Sebagai Oleh-Oleh dan Bekal di Perjalanan
Mengingat saat ini sudah menjelang lebaran, Anda dapat membawa berbagai pilihan cream puff sebagai bekal di perjalanan atau oleh-oleh kepada keluarga dan teman. Dream Puff Kaliurang memiliki paket-paket pembelian bertajuk “Special Pack for Traveller” dengan berbagai jenis puff lezat.