Doux Bakers: Kue Lapis dengan Signature Rasa Lapis Cempedak

Pengemasan Aman dan Tahan Lama

Seluruh kemasan kue juga diberikan oxygen absorber untuk meningkatkan daya tahan. William mengatakan bahwa kue produksi mampu bertahan selama 3-4 hari di suhu ruang.

Apabila melewati 4 hari dapat dimasukkan ke dalam kulkas dan mampu bertahan hingga sekitar dua minggu. Kemudian jika dimasukkan ke dalam freezer mampu bertahan hingga 3 bulan.

Price list produk kue lapis dengan berbagai pilihan ukuran dan kemasan. Foto: @douxbakers.

Bagi yang tertarik membeli produk kue lapis ini dapat memilih dari berbagai varian kemasan dan ukuran. Mulai dari Rp300.000,- untuk ukuran 15×15, dan Rp450.000,- dengan ukuran 20×20.

Sementara itu varian lapis cempedak dibanderol Rp400.000,- ukuran 15×15, dan Rp525.000,- untuk varian ukuran 20×20. Kemudian all varian single size dapat dibawa pulang dengan harga Rp200.000,-.

Tantangan dan Peluang yang Dihadapi oleh Doux Bakers

doux bakers
Kemasan single size yang inovatif dan praktis. Foto: @douxbakers.

Dalam menjalankan bisnis Doux Bakers, William menghadapi beberapa tantangan. Salah satunya adalah tren penjualan yang meningkat hanya pada saat hari raya, ketika banyak orang membeli kue sebagai hadiah.

Ia optimis varian single size yang lebih praktis dapat mendorong pelanggan untuk membeli kue bahkan pada hari-hari biasa.

Untuk mempromosikan produknya William melakukan beberapa cara. Salah satunya endorse dari influencer dan mulut ke mulut. Ia juga sering memberikan kesempatan kepada orang lain untuk mencoba kue buatannya.

Umumnya bagi yang baru mencoba kue lapis cempedak mereka mengaku terkejut oleh rasanya yang enak dan unik.

Halaman berikut: Inspirasi bisnis dari William Hartono, pemilik bisnis kue lapis Doux Bakers

5 1 vote
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments