Donat dengan Topping Melimpah Memang Paling Cocok untuk Teman Ngemil

donat dengan toppiing
Ilustrasi donat dengan aneka ragam topping. Foto oleh Tima Miroshnichenko dari Pexels

Donat identik dengan rasanya yang manis dan teksturnya yang lembut. Memang pada umumnya masyarakat banyak mengenal donat dengan topping meses atau gula yang dihaluskan. Tetapi seiring perkembangannya, donat dengan topping melimpah semakin menambah variasi donat yang cocok untuk teman ngemil. 

Sebagaimana yang dilakukan pemilik toko u.aresweet, Carla Margareta yang menyajikan donat dengan beraneka ragam topping. Dilansir dari food.detik.com, Carla Margareta pada awalnya hanyalah seseorang yang menggemari donat. 

Kemudian ia memutuskan untuk membuka bisnis donat sendiri. Usaha yang diawali pada tahun 2021 tersebut dimulai dari menyukai donat, kemudian Carla memutuskan untuk belajar membuat donat enak dengan harga yang terjangkau. 

U.aresweet sendiri menawarkan donat yang berbeda dari donat pada umumnya yang hanya ditaburi gula atau meses. Karena produk besutan Carla ini juga menyajikan donat dengan topping melimpah yang kekinian

Sebut saja topping green tea, almond, hingga glaze coklat. Selain itu ia juga menyajikan bomboloni, sebuah varian donat yang memiliki filling di dalamnya.  

Salah satu menu andalan u.aresweet. Foto: Instagram u.aresweet

Bagi para peminatnya, Carla menerangkan jika konsumen dapat memesan donat dengan topping melimpah produksinya ini secara online atau datang langsung. Hal ini karena ketika pandemi justru tidak berdampak pada usahanya. Bahkan ia mampu membuka toko fisik atau offline. 

Carla mengatakan, “Silahkan datang langsung ke lokasi kami di Harapan Jaya, Bekasi. Anda juga dapat chat kepada admin untuk memesan.” Begitu keterangan yang diberikan melalui akun instagram @u.aresweet. 

Peminat donat dengan inovasi buatannya ini ternyata sangat banyak. Carla akui ia sanggup menjual hingga 1000 donat setiap bulannya. Sebuah pencapaian yang hebat dari sebuah bisnis yang baru berjalan beberapa waktu.

Namun kesuksesannya tersebut tidak membuat Carla terlena. Sebab ia terus berupaya mengembangkan usahanya. Salah satunya dengan mengikuti program besutan Kraft Heinz Food Service bersama Bisnis Kulinermu rilisan detik.com. 

Dengan mengikuti program seperti itu, Carla semakin memiliki motivasi untuk menjadi seorang pengusaha yang sukses. Ia berharap kualitas produk dan penjualan semakin meningkat. 

Kreasi donat dapat beraneka ragam. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Carla ini. Semoga menginspirasi!

Baca juga:

Roti Legendaris Solo Ini Sudah Berdiri Sejak Abad Ke 18

Hotdog Boy! Ramaikan Kuliner Yogyakarta

Simak Kisah Bisnis Roti Pria Bojonggenteng Sukabumi Beromset Puluhan Juta Setiap Bulan

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments