Croissant Waffle Digabungkan Jadilah Croffle, Sudah Pernah Coba?

Mengapa Kombinasi Croissant dan Waffle Alias Croffle Viral di Indonesia

Ilustrasi croffle. Foto: Rawpixel.

Jika dipikir-pikir, croissant juga waffle bukan makanan pokok orang Indonesia. Tapi mengapa setelah keduanya digabungkan mampu membuat warga khususnya di kota-kota besar banyak berburu croffle?

Ternyata dilansir dari Pelaku Bisnis masih erat kaitannya dengan selebritas Korea Selatan.

Croffle dikenal sebagai makanan yang populer di Korea Selatan pada 2020. Bermula dari video dari artis Korea Selatan, Kang Min-kyung. Ia mengunggah video berjudul “My Lovely Kitchen” di YouTube yang menunjukkan croffle sebagai makanan favoritnya.

Sejak video itu diterbitkan, croffle mulai banyak dicari oleh orang di Korea Selatan dan kemudian menyebar ke Indonesia. Ternyata lidah masyarakat Indonesia menerima kudapan ini dan menjadi salah satu menu favorit yang kini bisa dipesan di berbagai bakery.

Baca juga: Ini Dia Tempat Berburu Croffle di Jakarta, Wajib Coba!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments