Cek Yuk Toko Roti Legendaris Jakarta Sejak 1978 Ini

toko roti legendaris jakarta
Tampak depan Sakura Anpan. Foto: Septi Kurniasih.

Bagi Anda pecinta produk bakery pasti menginginkan sesuatu istimewa dan sudah teruji sejak dulu. Oleh karena itu Anda patut mengunjungi toko roti legendaris di Jakarta dengan nama Sakura Anpan yang sudah berdiri sejak tahun 1978.

Bisa dibilang, Sakura Anpan termasuk ke dalam jajaran salah satu bakery tertua yang ada di Jakarta. Maka tidak heran apabila sah rasanya apabila usaha roti ini masuk ke dalam list toko roti legendaris Jakarta.

Gerai yang berada di kawasan Sabang kini dipegang oleh generasi kedua bernama Mario. Selidik punya selidik ternyata ada cerita unik di balik penamaan Sakura Anpan.

Nama Toko Roti Legendaris Jakarta Diambil dari Nama Baker

Ada fakta menarik dari nama Sakura Anpan. Rupanya penyematan nama ini diambil dari salah seorang baker dari Jepang yang pernah bekerja di bakery milik Mario ini.

“Jadi, dia mengatakan lebih baik menggunakan anpan. Sementara itu sakura merupakan kata yang berarti bunga,” kata Mario sebagaimana dilansir oleh Kompas. Hanya saja nama ini tidak langsung digunakan, karena sebelumnya berbagai kreasi toko roti legendaris Jakarta ini merupakan hasil tangan tiga orang baker dari Singapura.

Dari momen tersebut sampai menggunakan nama Sakura Anpan perkembangan bakery di Jakarta ini terus membesar. Bahkan perjalanan mereka juga terus bertahan di tengah tantangan berat saat terjadi kerusuhan di tahun 1998. Kreasi tangan baker dari luar negeri itu kini diteruskan oleh pengrajin lokal dengan kualitas yang tetap terjaga.

Baca juga: Toko Roti Tertua di Jakarta Serasa di Eropa

Lokasi Sakura Anpan Mudah Ditemukan

toko roti legendaris jakarta
Tampak depan Sakura Anpan. Foto: Septi Kurniasih.  

Bagi Anda yang ingin mencicipi berbagai kreasi roti berkualitas tidak perlu khawatir karena lokasinya sangat mudah ditemukan. Alamat toko roti legendaris di Jakarta ini berada di Jl. H. Agus Salim No. 25-25A (Sabang), Menteng, Jakarta Pusat. Berbagai kreasi roti lezat siap menyambut Anda setiap hari mulai dari jam 6:00 – 17:00.

Begitu Anda berada di halaman toko roti, Anda segera disambut oleh tampak depan berwarna putih. Pintu berkaca besar ini memberikan kesan klasik kepada Anda yang memasuki toko ini. Anda seolah dibawa ke dalam perjalanan panjang bakery ini sejak 1970-an.

toko roti legendaris jakarta
Tampak dalam Sakura Anpan. Foto: Septi Kurniasih.

Saat Anda memasuki area toko, Anda segera melihat berbagai jenis roti di dalam etalase bening. Keharuman dan warna produk bakery dijamin langsung menggoda selera.

Toko Roti Legendaris di Jakarta Sedia Tart dan Jajan Pasar

Etalase kue tart. Foto: Septi Kurniasih.

Selain menawarkan berbagai produk roti satuan, Sakura Anpan juga menyajikan berbagai kue tart. Anda dapat memilih berbagai model kue untuk acara-acara penting seperti ulang tahun, pernikahan, pertunangan dan lain sebagainya. Etalase yang berbeda untuk memamerkan kue tart yang menggoda selera membuat Anda lebih mudah memilih produk mana yang akan Anda beli.

toko roti legendaris jakarta
Aneka gorengan dan jajan pasar. Foto: Sakuraanpan_sabang.

Apabila Anda rindu dengan cita rasa lokal dari kue-kue Indonesia, Sakura Anpan juga menyediakan berbagai jenis jajan pasar. Mulai dari lemper, risol, kroket, pastel dan lain sebagainya bisa Anda dapatkan ketika mengunjungi toko roti di Sabang ini.

Berbagai sajian gorengan dan jajan pasar yang ditawarkan di Sakura Anpan cocok untuk disantap bersama keluarga. Selain itu Anda juga tidak perlu bingung jika ingin memberikan camilan tradisional Indonesia untuk acara di kantor atau arisan, sebab Anda bisa memesannya di sini.

Price list roti yang murah dan berkualitas legend. Foto: Sakuraanpan_sabang.

Itulah keunggulan bakery legendaris karena sudah memahami seperti apa selera dan kebutuhan konsumen. Ditambah lagi Anda bisa menikmati kekayaan rasa lezat ini tanpa harus khawatir merogoh kocek dalam-dalam.

Berbagai roti dibanderol mulai dari harga Rp7,500.- dan kue tart seperti black forest mini sudah dapat dibawa pulang dengan hanya membayar Rp75 ribu saja. Mantap sekali bukan?

Bagi Anda yang berada di sekitaran Jakarta, tidak ada salahnya berkunjung ke salah satu bakery tertua di Jakarta ini. Sakura Anpan menyediakan berbagai pilihan roti, tart, sampai dengan jajan pasar yang pastinya enak dan lezat!

Apakah Anda ingin kesana? Atau Anda terinspirasi untuk membangun bakery yang bertahan selama puluhan tahun seperti Sakura Anpan? Yuk bagikan pendapat Anda pada kolom komentar!

Baca juga: Kunjungi Toko Roti di Bogor yang Legendaris Jadi Destinasi Wisata Akhir Pekan

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments