Botuna Bakehouse Hadirkan Sensasi Roti Abon Tuna yang Kini Jadi Oleh-Oleh Jakarta

roti abon tuna
Botuna bakehouse sajikan roti abon yang beda. Foto: Instagram.com/botunabakehouse.

Pernah mencoba nikmatnya Botuna alias Roti Abon Tuna yang sedang viral? Sebuah karya kuliner dari Botuna Bakehouse yang sekarang menjadi salah satu pilihan oleh-oleh dari Jakarta.

Seperti apa keistimewaannya? Yuk simak artikelnya sampai habis!

Bakery Mungil Botuna Bakehouse

roti abon tuna
Kelezatan roti abon tuna dari gerai bakery mungil nan estetik. Foto: detikFood.

Ada hal menarik yang bisa digali dari bakery yang menyediakan roti abon, Botuna Bakehouse. Dilansir dari detik Food (24/07/2024), bakery ini berukuran kecil yang ada di dalam area rumah pemiliknya bernama Joshua.

Joshua, pemilik Botuna Bakehouse, menceritakan bagaimana usahanya dimulai pada tahun 2020.

“Kami memulai secara online pada tahun 2020 saat pandemi. Baru sebulan yang lalu, kami membuka toko offline,” ujarnya dilansir dari detikFood (11/6).

Usaha ini berawal dari hobi sang ibu yang gemar membuat berbagai kue dan roti. Pada awalnya bakery ini menggunakan konsep bisnis rumahan yang ditawarkan secara online. Namun, karena semakin diminati banyak orang, akhirnya Joshua memutuskan untuk membuka toko di depan rumahnya.

Inspirasi Roti Abon Tuna Diwariskan dari Ibunda

roti abon tuna
Botuna bakehouse sajikan roti abon yang beda. Foto: Instagram.com/botunabakehouse.

Kenikmatan sebuah roti seringkali berasal dari nilai yang mendalam serta warisan turun temurun yang sudah terbukti kelezatannya dari generasi ke generasi. Ini pula yang terjadi untuk resep Botuna Bakehouse.

Selidik punya selidik, resep botuna dan varian roti abon lain yang ada di bakery ini merupakan warisan dari ibu pemilik.

“Resep ini berasal dari ibu yang memang suka membuat roti dan kue. Awalnya hanya untuk teman dan keluarga, tetapi mereka sangat menyukainya. Namun, tidak semua jenis roti kami jual, hanya roti abon saja,” jelas Joshua.

Mengincar Pasar Oleh-oleh Jakarta

Foto: Botuna Bakehouse.

Di tengah ramainya persaingan kudapan populer di Jakarta, Botuna Bakehouse mencoba menawarkan pilihan oleh-oleh baru dari Jakarta. Nampaknya strategi tersebut berhasil karena banyaknya tanggapan positif di dunia maya. Banyak pula warganet yang membuat post tentang kelezatan roti abon yang ada di sini.

Joshua menargetkan pasar oleh-oleh di Jakarta dengan menawarkan roti abon buatan sang ibu. “Kami memang mengincar pasar oleh-oleh Jakarta, tetapi dengan konsep rumahan,” katanya.

Pada laman Instagram @botunabakehouse, juga ditekankan kalimat ‘Oleh Oleh Jakarta’. Menegaskan visi, misi, dan langkah strategi bisnis yang baik dari Botuna Bakehouse untuk menjadi pilihan pelancong atau warga yang ingin mendapatkan oleh-oleh Jakarta.

Produk roti abon di sini memang disiapkan untuk dijadikan oleh-oleh. Salah satu tandanya yaitu packaging yang sangat proper. Kemasan yang digunakan selain eye catching juga kuat dan mampu menjaga produk roti tetap aman walau dibawa bepergian.

Selain membeli roti abon, pelanggan juga dapat melihat proses pembuatannya karena area belakang kasir langsung terhubung ke dapur produksi.

Cek halaman berikut yuk buat tahu bagaimana cara memesannya!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments