Bluder Cokro: Kelezatan Roti Legendaris Madiun yang Menjadi Kebanggaan Indonesia

bluder cokro
Aneka produk roti lembut dari Madiun. Foto: Cokrogroup.

Madiun, sebagai kota yang strategis, memiliki letak yang penting dalam jalur perjalanan antar-kota di Jawa Timur. Bluder Cokro menjadi salah satu pilihan yang wajib dicoba jika Anda berkunjung ke kota ini. Madiun sendiri dikenal dengan kuliner khas seperti brem dan pecel, tetapi bluder yang satu ini telah menjelma sebagai salah satu oleh-oleh populer.

Bluder Cokro, sebuah nama yang tak asing di telinga pecinta roti di seluruh Indonesia. Roti legendaris ini berasal dari Madiun, Jawa Timur, dan telah memikat hati banyak orang sejak pertama kali muncul pada tahun 1989.

Dikenal dengan rasa istimewanya, roti nan empuk ini telah menjadi oleh-oleh favorit bagi mereka yang mengunjungi Madiun. Dengan pabrik yang berdekatan dengan outletnya, produsen roti ini mampu menjaga kesegaran produknya, sehingga roti yang dijual masih segar dari oven.

Sejarah Perkembangan Bluder Cokro

Awal mula Bluder Cokro bermula sebagai usaha rumahan pada tahun 1989. Produk ini pertama kali dikenalkan dengan cara menitipkan di beberapa warung dan toko di sekitar Madiun. Kelembutan teksturnya serta rasa yang lezat segera membuat roti ini menjadi favorit di kalangan konsumen.

Pada tahun 2001, mereka mengalami lonjakan penjualan yang pesat, sehingga roti ini mulai didistribusikan ke luar kota dan bahkan ke berbagai wilayah di Nusantara. Ketika pendirinya berpulang, resep pembuatan roti dan manajemen penjualannya diserahkan kepada anak-anaknya.

Pada tahun 2013, produk ini berganti nama menjadi Bluder Cokro, dan rumah produksinya berkembang menjadi lebih besar. Kini, pabrik Bluder Cokro telah menjadi badan usaha dengan nama CV Cokro Bersatu.

Bagi yang ingin berkunjung ke toko dapat menyambangi alamatnya di Jalan Hayam Wuruk 51-53 Kota Madiun, Jawa Timur. Sementara itu apabila berada jauh dari lokasi toko dapat memesan via e-commerce.

Halaman berikut: Ini Dia Keistimewaan Bluder nan Lembut!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments