Akibat Panas Ekstrem, Wanita Ini Membuat Roti di Atas Kap Mobil

Pernah terbayang dampak dari panas ekstrem? Ternyata akibat kondisi yang tidak biasa ini, sampai menginspirasi seorang wanita untuk membuat roti di atas kap mobil! Waduh? Memang bagaimana ceritanya?

Dilansir dari BeritaJatim.com, India sudah mengalami gelombang panas ekstrem paling tinggi sejak 122 tahun terakhir. Pada bulan April ini, suhu di India mencapai titik puncak.

Bahkan banyak negara bagian India terpapar suhu setinggi 40 derajat celcius!

Komisaris Bantuan Khusus di India telah mengumumkan peringatan gelombang panas tepatnya di sembilan distrik. Di tengah kondisi ini, terselip sebuah kisah yang menarik hingga menjadi viral.

Di distrik Odisha yang telah terpapar panas ekstrem selama seminggu terakhir muncul video viral. Video yang tidak bertanggal itu dibagikan pengguna Twitter hingga mendapatkan respon cukup besar.

Video tersebut menunjukkan seorang wanita yang ada di distrik Sonepur, Odisha sedang membuat roti di atas kap mobil.

Dilaporkan, saat video direkam suhu mencapai titik 40 derajat celcius. Bayangkan betapa panasnya! Karena video ini menarik, seorang produser dan sutradara film di India, Nila Madhab Panda turut serta membagikan video tersebut di akun Twitter miliknya.

Ia memberikan judul, “Adegan dari Sonepur. Begitu panasnya sampai bisa membuat roti di atas bonnet mobil.”

Baca juga: Cuma dengan Modal 100 Ribu, Pria Ini Menjadi Milyarder dari Bisnis Roti Canai

Membuat Roti di Atas Kap Mobil yang Mengejutkan

di atas kap mobil
Tweet dari produser film India tentang video viral. Foto: Twitter @nilamadhabpanda

Di dalam video yang viral tersebut, terlihat seorang wanita yang mengenakan kain sari merah membuat roti. Ia memipihkan adonan yang telah diuleni menggunakan alat dari kayu.

Setelah adonan terlihat mulai menipis, wanita itu kemudian memindahkannya ke bagian atas kap mobil. Ia pun mendiamkan adonan tersebut beberapa saat di tengah teriknya panas matahari.

Tak lama, wanita yang berdiri di tengah cuaca panas ekstrem itu membalikkan adonan roti menggunakan spatula. Sesuatu yang mengejutkan terlihat di sini. Karena adonan tersebut nampak gosong walaupun tidak dipanggang menggunakan oven.

Pihak berwenang di India turut bersuara di tengah cuaca panas ekstrem ini. Kantor departemen cuaca negara bagian menyampaikan beberapa distrik memang mengalami situasi berat. Mulai dari Khurda, Cuttack, Angul, Subarnapur, Boudh, sampai Nayagarh.

Situasi yang tidak biasa ini memang menyulitkan. Namun dengan sedikit rasa humor, kita tetap selalu bisa mencari sesuatu yang unik dan menghibur.

Anda pun juga bisa meniru semangat si wanita yang videonya menjadi viral itu. Walaupun kondisi sulit, tidak menghalangi kreativitas dan inovasi. Siapa tahu, dibalik kesulitan yang dialami, justru tersimpan pelajaran berharga yang tidak mungkin didapatkan pada momen biasa.

Baca juga: Setelah 30 Tahun Mati Suri Pabrik Roti di Afghanistan Ini Kembali Beroperasi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments