Flash Coffee Indonesia Alami Kenaikan Bisnis 50% pada Semester Pertama 2024

flash coffee indonesia
Salah satu gerai Flash Coffee. Foto: Flash Coffee/Daily Social.

Flash Coffee, salah satu startup yang bergerak di sektor coffee chain di Indonesia, mengumumkan adanya lonjakan bisnis signifikan.

Lonjakan tersebut terjadi selama paruh pertama tahun 2024 dengan peningkatan penjualan lebih dari 50%, didorong oleh ekspansi gerai baru di Jakarta dan Bandung.

Saat ini, Flash Coffee menjalankan 67 gerai di berbagai lokasi di Indonesia dan terus memperluas jangkauannya. Setiap gerai menunjukkan peningkatan pendapatan lebih dari 50% sejak awal tahun, berkat peluncuran menu baru yang sukses.

Dengan strategi ini, Flash Coffee berhasil mencapai profitabilitas operasional di Indonesia. Keberhasilan ini dicapai setelah mereka menutup operasinya di negara Asia lainnya dan sukses mengubah Flash Coffee di Thailand menjadi waralaba.

“Kami sangat optimis dengan potensi pasar Indonesia sejak membuka gerai pertama kami di Jakarta pada Januari 2020,” kata David Brunier, Founder & CEO Flash Coffee dilansir dari Daily Social (02/09/24).

“Kami fokus strategis pada Indonesia sebagai pasar utama. Ditambah dengan dukungan dari pelanggan setia, kami berencana untuk memperluas kehadiran kami dengan membuka banyak gerai baru 12 bulan ke depan. Ini baru awal,” lanjutnya.

Apa yang Ditawarkan oleh Flash Coffee di Indonesia

Setiap gerai baru Flash Coffee dirancang untuk memberikan pengalaman menikmati kopi yang berbeda, dengan menu andalan seperti Seasalt Palm Sugar Latte dan Whipped Strawberry Matcha.

Gerai-gerai ini juga dilengkapi dengan aplikasi pemesanan digital. Dengan begitu memudahkan pemesanan. Didukung oleh konsep toko luas dan nyaman, mendorong pelanggan untuk bersantai dan bersosialisasi.

Selain dukungan berkelanjutan dari pendiri Flash Coffee, Sebastian Hannecker dan David Brunier, White Star Capital juga menunjuk Jakob Angele, Venture Partner di White Star Capital dan mantan CEO foodpanda.

Jakob Angele yang berperan penting dalam perkembangan foodpanda hingga mencapai volume transaksi $5,5 miliar, akan memanfaatkan keahliannya untuk memperkuat posisi Flash Coffee di Indonesia.

“Kami sangat puas dengan perubahan baru-baru ini dan fokus kami pada Indonesia yang akhirnya membuahkan hasil yang positif. Saya sangat bersemangat melihat prospek masa depan Flash Coffee,” kata Jakob Angele.

“Indonesia merupakan salah satu pasar kopi yang paling menarik dan berkembang pesat di dunia. Flash Coffee berada di posisi yang ideal untuk memenuhi permintaan yang terus meningkat akan kopi berkualitas tinggi,” kata Ketua Eksekutif Flash Coffee dan Venture Partner di White Star Capital itu.

 Mendapatkan Pendanaan Seri B

Flash Coffee baru saja mendapatkan pendanaan seri B sebesar $50 juta pada tahun 2023 yang dipimpin oleh White Star Capital.

Bersamaan dengan pengumuman tersebut, mereka juga menyatakan bahwa seluruh outlet di Indonesia telah mencapai profitabilitas 100%.

Sejak didirikan pada tahun 2020, Flash Coffee kini memiliki kehadiran di Indonesia, Singapura, Thailand, Hong Kong, dan Korea Selatan.

Di Indonesia, Flash Coffee harus bersaing dengan pemain lokal yang kuat di sektor kedai kopi modern yang didukung layanan digital. Beberapa pesaing utamanya termasuk Kopi Kenangan, Fore Coffee, Janji Jiwa, dan lainnya.

Kopi Kenangan, yang kini telah mencapai status unicorn di sektor ini, baru-baru ini meluncurkan brand “Satu Kenangan” untuk menyasar kalangan menengah ke bawah. Sebelumnya, Kopi Kenangan telah melakukan diversifikasi produk dengan menambahkan berbagai jenis roti ke dalam portofolio mereka.

Pemain lain seperti Janji Jiwa juga terus memperluas jangkauannya dengan membuka gerai di kota-kota tier-2 dan tier-3.

Selain itu, konsep “kopi gerobak” juga semakin populer, dengan pemain seperti Jago Coffee yang terus mengembangkan bisnisnya. Pada April 2024, Jago Coffee baru saja mendapatkan pendanaan seri A. Dana yang didapatkan sebesar $6 juta yang dipimpin oleh Intudo Ventures dan BEENEXT Accelerate.

Model bisnis ini telah membantu mereka mencapai profitabilitas yang stabil selama beberapa kuartal terakhir. Brand ini juga mencatat pertumbuhan lebih dari 13 kali lipat pada tahun 2023.

Sumber data dan informasi disadur dari dailysocial.id.

 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments