Ada sebuah bakery di Pekanbaru, Riau yang didirikan oleh seorang ibu rumah tangga. Nama bakery tersebut adalah Makacha Bakery. Bakery rumahan yang berhasil meraih banyak reputasi.
Banyak orang yang bermimpi untuk memiliki bisnis sendiri, namun tidak semua orang berani untuk memulainya. Salah satu alasan yang sering dijadikan kendala adalah kurangnya modal, keterampilan, atau pengalaman.
Akan tetapi hal itu tidak menyurutkan semangat Mira Dharma. Bagaimana kisahnya? Simak ulasan berikut ini.
Kisah Awal Makacha Bakery
Dilansir dari Kompas.com dan situs resmi Makacha.id, ada kisah menarik dibalik berdirinya brand bakery rumahan ini. Mira Dharma, yang dikenal sebagai “Maknya Acha” dari Makacha Bakery, adalah seorang Ibu Rumah Tangga yang tidak punya pengalaman atau keahlian khusus dalam berwirausaha.
Ia tidak pernah menjual barang atau membuat kue sebelumnya. Tetapi Mira berinisiatif untuk mencoba membuat roti sendiri di rumahnya.