Sandwich Plant Based untuk Gaya Hidup Sehat

sandwich plant based
Produk sandwich plant based. Foto: Kompas.com

Bagi Anda yang ingin mengkonsumsi makanan yang lebih sehat mungkin mulai mengurangi daging dan lebih memilih sumber makanan yang berasal dari tumbuhan. Salah satu pilihan menu sehat ada di Fore Coffee dalam bentuk sandwich plant based.

Sebagaimana dilansir dari Kompas.Com, gerai kopi itu meluncurkan “The Meatless Deli” dalam bentuk sandwich plant based. Menu ini juga merupakan hasil kolaborasi bersama Green Rebel. Isi di dalamnya adalah perpaduan patty non daging dengan berbagai ornamen lain seperti keju nabati yang memberikan cita rasa unik.

“Kami sudah konsisten untuk menyajikan menu sehat sejak awal. Sudah banyak menu minuman yang dairy free. Kini versi makanannya diwujudkan,” kata Umara Ardra selaku CFO Fore Coffee saat pertemuannya dengan wartawan di Citywalk Sudirman, Jakarta belum lama ini.

Hidangan sandwich plant based yang disajikan oleh Fore Coffee sendiri tersaji ke dalam dua varian.

sandwich plant based
Produk roti lapis plant based. Foto: @Fore.coffee.

Baca juga: Roti Sourdough Lebih Sehat Dibanding Roti Biasa, Apa Iya?

Roti lapis dengan kombinasi bahan nabati itu terdiri dari brioche bun yang dibuat dari tepung terigu serbaguna, tepung gandum utuh, gula, garam, ragi, air dan minyak sayur yang kemudian diolah menjadi setangkup roti.

Setelah itu berbagai bahan seperti lettuce, tomat, kentang, minyak sayur, garam dan bahan yang ramah bagi vegan lainnya. Namun yang paling spesial adalah keju vegan yang dibuat dari beras organik.

“Keju ini diracik agar bisa meleleh. Jarang keju vegan seperti ini. Bahkan mampu bertahan selama 6 jam setelah disajikan dengan rasa yang tetap enak,” ujar Helga Angelina, Co-Founder & CEO Burgreens and Green Rebel.

Ada juga vegan mayo yang dibuat dari krim kedelai, tepung tapioka, garam, rosemary, oregano, jamur champignon, dan aneka bumbu vegan alami untuk memperkaya rasa. Sementara patty dibuat dari protein kedelai, jamur shitake untuk menimbulkan efek bagaikan “serat daging,” dan aneka bumbu yang membuat tekstur dan rasanya mendekati daging asli.

“Menu ini merupakan fully vegan sandwich dari bahan alternatif daging yang ramah vegan. Kandungan kalorinya hanya 400 kalori,” terang Helga.

The Meatless Deli dengan sajian sandwich plant based adalah wujud komitmen untuk mengajak masyarakat Indonesia untuk menerima rasa lezat dari aneka menu plant based. Hidangan yang dibuat dari bahan non-daging pun masih tetap nikmat sekaligus sehat.

Bagaimana dengan Anda? Tertarik untuk mencoba menu yang lebih sehat?

Baca juga: Roti Sehat Kini Hadir di Senopati

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments