6. Melonpan: Roti Manis dengan Tekstur Renyah dan Lembut
Melonpan adalah roti yang memiliki tekstur unik dengan bagian atas yang renyah seperti biskuit dan bagian dalam yang lembut. Roti ini dinamakan Melonpan karena bentuknya yang menyerupai melon. Tapi jangan salah! Makanan ini sebenarnya tidak mengandung melon sama sekali.
Rasa manis dari topping gula di atasnya membuat roti ini sangat digemari, terutama oleh mereka pecinta makanan manis, Melonpan juga hadir dalam berbagai variasi rasa. Sebut saja seperti coklat, matcha, dan rasa melon asli.
7. Chocolate Cornet: Roti Kerucut dengan Isian Coklat yang Lezat
Di Jepang lagi-lagi memanjakan pecinta coklat. Salah satunya melalui Chocolate Cornet, sebuah menu roti manis berbentuk kerucut spiral dengan isian custard coklat.
Roti ini sangat populer di kalangan anak-anak dan orang dewasa karena cita rasanya yang memanjakan lidah. Chocolate Cornet bisa ditemukan di hampir semua bakery dan minimarket di Jepang.
8. Dorayaki: Roti Tradisional Jepang dengan Dua Lapisan
Dorayaki adalah roti tradisional Jepang yang terdiri dari dua lapis kue yang menyerupai pancake. Kudapan ini biasa diberikan isian pasta kacang merah di tengahnya. Nama “dorayaki” berasal dari kata Jepang “dora,” yang berarti gong, karena bentuk kue ini menyerupai gong.
Meskipun asal-usulnya konon sangat kuno, dorayaki dalam bentuk populer saat ini muncul pada awal 1900-an. Dorayaki “modern” ini lahir ketika pertama kali dibuat sebagai sandwich oleh toko kue di Tokyo bernama Usagiya.
Pada era modern, dorayaki sering dikaitkan dengan karakter kartun Jepang, Doraemon, yang sangat menyukai roti ini.
9. Taiyaki: Roti Berbentuk Ikan dengan Isian Variatif
Taiyaki adalah kue Jepang berbentuk ikan yang biasanya dinikmati sebagai camilan. Kue ini terbuat dari adonan tepung dan diisi dengan pasta kacang merah manis (azuki).
Taiyaki biasanya disajikan hangat dan sering dijumpai di stan-stan taiyaki pada festival musim dingin di Jepang. Kudapan ini menjadi sangat populer pada tahun 1976 berkat lagu anak-anak yang terkenal, “Oyoge! Taiyaki-kun” (Berenanglah! Taiyaki).
Ciri khas taiyaki yang paling menonjol adalah kulit renyah dan berwarna coklat keemasan setelah dipanggang. Meskipun saat ini ada banyak variasi rasa dan jenis taiyaki, taiyaki klasik dengan isian kacang merah tetap menjadi favorit.
10. Honey Toast: Roti Panggang dengan Sentuhan Madu yang Manis
Sekarang kita membahas tentang honey toast, jenis roti yang terkenal di kafe-kafe Jepang sebagai makanan dessert. Roti ini dipanggang dengan baluran madu yang memberikan rasa manis dan tekstur renyah di luar, namun tetap lembut di dalam.
Kudapan ini biasanya dihiasi dengan whipped cream dan buah-buahan segar, membuatnya semakin nikmat. Sangat cocok dinikmati bersama secangkir kopi atau teh, menjadikannya pilihan sempurna untuk mengakhiri hari Anda dengan manis.
Dari Mentaiko Furansu pan hingga Honey Toast, setiap jenis roti memiliki keunikan tersendiri yang membuatnya wajib dicoba.
Bagi Anda yang berkesempatan melancong ke Jepang, sebaiknya rasakan sendiri bagaimana roti-roti ini dapat membawa Anda lebih dekat dengan budaya kuliner Jepang yang kaya dan inovatif.